Upacara Memperingati Hari Sumpah Pemuda ke-90 Tahun 2018
Senin 29 Oktober 2018, Pkl. 07.00 WIB, bertempat dihalaman depan Gedung Pengadilan Negeri Tebing Tinggi dilaksanakan Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-90 Tahun 2018 dengan tema "Bangun Pemuda Satukan Indonesia". Yang bertindak selaku Pembina Upacara, Ketua Pengadilan Negeri Tebing Tinggi Bpk.Muhammad Arif Nuryanta, SH.,MH. Di ikuti oleh Panitera, Sekretaris, para Hakim, serta seluruh Pejabat Struktural dan Fungsional, Para Calon Hakim dan honorer pada Pengadilan Negeri Tebing Tinggi. Petugas upacara adalah Calon Hakim dan honorer.
Foto 1. Petugas Pengibar Bendera
Foto 2. Petugas Mengibarkan bendera merah putih
Foto 3. Peserta upacara
Foto 4. Pembina upacara
Ketua Pengadilan Negeri Tebing Tinggi membacakan amanat dari Menteri Pemuda dan Olahraga dengan tema “BANGUN PEMUDA, SATUKAN INDONESIA”. Tema ini diambil atas dasar pentingnya pembangunan kepemudaan untuk melahirkan generasi muda yang beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berakhlak mulia, sehat, cerdas, kreatif, inovatif, mandiri, demokratis, bertanggung jawab, berdaya saing, serta memiliki jiwa kepemimpinan, kewirausahaan, kepeloporan, dan kebangsaan berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar Negara Republik INdonesia Tahun 1945 dalam kerangka Negara Kesatuan Republik Indonesia.